NAJAHA IQTISHOD : Journal of Islamic Economic and Finance
Vol. 3 No. 2 (2022): 2022

Pengaruh Dana Zakat Program Jambi Sehat Terhadap Peningkatan Kualitas Hidup Mustahik Ditinjau dari Maqashid Syariah (Studi pada BAZNAS Provinsi Jambi)

Raudah Rafika Ulimaz (Universitas Jambi)



Article Info

Publish Date
21 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis dan mengetahui seberapa besar pengaruh dana zakat program jambi sehat terhadap peningkatan kualitas hidup Mustahik ditinjau dengan maqashid syariah di BAZNAS Provinsi Jambi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Sumber data yang digunakan adalah data primer berupa hasil kuesioner, observasi, dan wawancara. Metode analisis data yaitu, uji validitas, uji realiabilitas, dan regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 42 responden mustahik Jambi sehat di BAZNAS Provinsi Jambi, Pada variabel dana zakat Jambi sehat memperoleh nilai signifikan sebesar (0,001˂0,05) ini artinya dana zakat Jambi sehat ini berpengaruh signifikan dan bernilai positif terhadap kualitash hidup mustahik ditinjau maqashid syariah. Namun R2 yang diperoleh sebesar 0,785 atau 78,5 % yang artinya variabel dana zakat Jambi sehat menjelaskan peningkatan kualitas hidup mustahik ditinjau dengan maqashid syariah hanya sebesar 78,5%.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIEF

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Focus and Scope 1. Manajemen dan Bisnis Islam 2. Keuangan Islam 3. Akuntansi Syariah 4. Lembaga Keuangan Islam 5. Pasar Halal 6. Perilaku Ekonomi 7. Sumber Daya Manusia dalam Perspektif Islam 8. Atau segala sesuatu yang berhubungan dengan kegiatan ekonomi ...