Stunting merupakan masalah kesehatan di dunia yang belum teratasi hingga saat ini. Diperkirakan 22,2 % atau 150,8 juta balita di dunia mengalami stunting . Prevalensi di kawasan Asia berjumlah 55 % dan di kawasan Afrika 39 %, sementara sisanya tersebar di Amerika Utara, Amerika Latin dan Oceania. Di kawasan Asia Tenggara prevalensi stunting hingga tahun 2017 mencapai 25,7 %. Laporan UNICEF, WHO, & World Bank menunjukkan prevalensi stunting pada tahun 2000 mencapai 32,6% dan telah berkurang menjadi 22,2 % pada tahun 2017. Di Indonesia, prevalensi stunting menurut Riskesdas mencapai 37,2 % dantelah terjadi penurunan hingga 30,8 % Riskesdas. Penyelenggaran program intervensi gizibelummenunjukkandampakyangsignifikan dalam pencegahan stunting dan peningkatan gizi anak. Beberapa studiyang telah dilakukan pada negara dengan prevalensi stunting tinggi seperti Peru,Vietnam, Indonesia dan Bangladesh merekomendasikan pentingnya kampanye nasional untuk mendorong kesadaran publik tentang stunting.
Copyrights © 2022