Pengabdian masyarakat ini dilakukan di desa Sangeh Badung dalam bentuk kegiatan pelatihan percakapan bahasa Inggris. Menguasai tenses dalam bahasa Inggris sangat penting ketika melakukan percakapan bahasa Inggris dengan tamu asing. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris siswa di kelompok belajar desa Sangeh-Badung. Metode pengajaran yang digunakan dalam pelatihan bahasa Inggris adalah metode Communicative Language Taeching in Secondary Level. Pelatihan Bahasa Inggris ini terselenggara atas kerjasama antara Kursus Konsultan Bahasa dan Program Studi Bahasa Inggris di Universitas Bali Dwipa. Pelaksanaan pelatihan bahasa Inggris ini dilakukan secara offline untuk mendapatkan hasil kegiatan pembelajaran yang maksimal. Peserta pelatihan bahasa Inggris dasar di desa Sangeh Badung sangat antusias dan aktif mengikuti pembelajaran atau pelatihan percakapan bahasa Inggris. Para siswa diberikan pemahaman tentang tenses bahasa Inggris yang sering digunakan, yaitu simple present tense, simple future tense dan simple past tense. Selain itu, peserta pelatihan bahasa Inggris dasar ini juga melakukan latihan percakapan langsung dengan guru sehingga guru dapat memantau secara langsung proses perkembangan siswanya.
Copyrights © 2022