Piston: Journal of Technical Engineering
Vol 3, No 1 (2019)

Analisa Kekuatan Rangka Sepeda Listrik Menggunakan Software SolidWorks

Muhammad Awwaluddin (Program Studi Teknik Mesin, Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
25 Oct 2020

Abstract

Rangka sepeda listrik merupakan komponen yang sangat penting untuk menopang keseluruhan beban, sehingga perlu dilakukan analisa. Analisa rangka yang tepat dan akurat akan memberikan hasil yang maksimal, dalam kekuatan atau kenyamanan. Dalam analisa rangka sepeda listrik ini tidak menggunakan metode perhitungan, dikarenakan banyaknya kendala dan kurang akuratnya hasil. Maka dilakukan menggunakan bantuan Software SolidWorks. Dengan menggunakan fitur SolidWorks Simulation yang dilengkapi dengan metode Finite Element Analysis (FEA), maka dapat diketahui fenomena yang terjadi pada rangka sepeda listrik, yaitu dengan hasil keluaran Von Mises Stress, Displacement, Safety Factor. Material rangka mengguakan Alumnium Alloy 6061 dengan dimensi panjang rangka = 1351 mm, lebar = 110 mm dan tinggi = 714 mm. Hasil analisa simulasi pada rangka sepeda, beban maksimal yang bisa terima rangka sebesar 200 kg. Batas kontruksi aman beban minimal = 2, dengan angka faktor keamanan sebesar 2,039 dan tegangan Von Mises = 134,868 N/mm² terletak pada bagian pertemuan seat tube dengan seat stay tube.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Piston

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Control & Systems Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Ansor Salim Siregar, Mulyadi Mulyadi, Syaiful Arief Analisis Kegagalan Laminasi Komposit Epoksi/Serat Karbon Pada Sayap Pesawat Tanpa Awak DOI: 10.32493/pjte.v5i2.18596 Parlindungan Pandapotan Marpaung, Herbert H. Rajagukguk Energi Mekanik Penggerak Poros Magnet Rotor Alternator untuk Pembangkit ...