Jurnal Teknologi Informasi Mura
Vol 13 No 2 (2021): Jurnal Teknologi Informasi Mura Desember

EXTREME PROGRAMMING APPROACH PADA APLIKASI E-COMMERCE (STUDI KASUS KERAJINAN UJANG SONGKET PALEMBANG

M. Yazed Vebriandi (Unknown)
Jony Jony (STMIK MBC Palembang)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2021

Abstract

Metode Agile merupakan salah satu bentuk pendekatan metode pengembangan sistem yang berkembang saat ini untuk pemodelan perangkat lunak yang mengutamakan fleksibilitas dan kedinamisan setiap prosesnya terhadap perubahan-perubahan yang terjadi, dimana perubahan-perubahan tersebut dapat dilakukan pada setiap tahapan proses yang ada. Salah satu metode Agile yang ada adalah pendekatan Extreme Programming (Extreme Programming Approach). Perbedaan Extreme Programming Approach (XP) dibandingkan dengan metode lainnya yaitu tidak memiliki dokumentasi secara formal dalam setiap tahapan proses konstruksinya. Adapun tahapan-tahapan yang harus dilalui dalam XP Approach antara lain: Tahapan explorasi, perencanaan, iterasi pengembangan sistem, dan tahapan akhir. Keunggulan dari XP Approach ini adalah perancangan perangkat lunak yang dilakukan tidak akan diubah, hanya sistem yang sedang dibangun saja yang berubah, dengan kata lain XP Approach memungkinkan tidak adanya dokumentasi formal yang dapat digunakan sebagai alat ukur bahwa aplikasi telah selesai dibangun, namun aplikasi dikatakan telah selesai apabila klien tidak melakukan penambahan analisis kebutuhan (requirement) pada aplikasi. Penambahan atau perubahan requirement ini tidak dibatasi, sehingga apapun keinginan klien akan dipenuhi. Melalui pendekatan XP ini akan dibangun sebuah aplikasi yang diperuntukkan untuk sistem penjualan berbasis online (E-commerce) dengan prinsip business to customer (B2C). E-commerce ini diperuntukkan bagi penjual khususnya yang bergerak di bidang UKM kerajinan tradisional songket Palembang (studi kasus Ujang Songket Palembang) yang ingin mengembangkan kegiatan jual beli barang dagangan kepada customer secara online.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jti

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Focus and Scope Manajemen TI dan Tata Kelola TI e-Government e-Kesehatan, e-Learning, e-Manufaktur, e-Commerce ERP dan Manajemen Rantai Pasokan Manajemen Proses Bisnis Sistem Cerdas Kota Pintar Teknologi Awan Cerdas Peralatan Cerdas & Perangkat Komputasi yang Dapat Dipakai Sistem Robot Jaringan ...