JAPB
Vol 4 No 1 (2021)

ANALISIS PERBEDAAN KUALITAS PELAYANAN SEBELUM DAN SESUDAH AKREDITASI DI UPTD PUSKESMAS HAYAPING KECAMATAN AWANG KABUPATEN BARITO TIMUR

Frima Kurniahu (Program Studi Administrasi Publik Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong)
Jauhar Arifin (Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2021

Abstract

Tujuan penelitian (1) Untuk mengetahui Perbedaan Kualitas Pelayanan Sebelum dan Sesudah Akreditasi di UPTD Puskesmas Hayaping Kecamatan Awang Kabupaten Barito Timur (2) Untuk mengetahui besarnya perbedaan mutu pelayanan sebelum dan sesudah dilaksanakan akreditasi di UPTD Puskesmas Hayaping Kecamatan Awang Kabupaten Barito Timur.Menggunakan penelitian kuantitatif, dengan pendekatan komparatif yaitu peneliti membandingkan kualitas pelayanan sebelum dan sesudah akreditasi di UPTD Puskesmas Hayaping Kecamatan Awang Kabupaten Barito Timur. Populasi adalah pasien yang pernah mendapat pelayanan pengobatan rawat jalan di UPTD Puskesmas Hayaping sebelum dan sesudah puskesmas akreditasi pada tahun 2018 dan 2019. Menggunakan teknik purposive sampling. Sampel penelitian ini adalah Pasien yang pernah mendapat pelayanan di UPTD Puskesmas Hayaping pada tahun 2018 dan 2019 diambil berjumlah 30 orang. Tehnik analisis data menggunakan SEM berbasis komponen dengan bantuan aplikasi GesCA. Hasil penelitian menunjukkan (1) Ada perbedaan kualitas pelayanan sebelum dan sesudah akreditasi di UPTD Puskesmas Hayaping Kecamatan Awang Kabupaten Barito Timur (2) Besarnya perbedaan mutu pelayanan sebelum dan sesudah akreditasi di UPTD Puskesmas Hayaping Kecamatan Awang Kabupaten Barito Timur adalah sebesar 19.1* (37.33* - 18.23*) dan sisanya di pengaruhi oleh variabel lain diluar dari indikator yang digunakan dari penelitian ini. Kata kunci : Puskesmas, Kualitas Pelayanan dan Akreditasi

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JAPB

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance

Description

JAPB mempublikasikan hasil penelitian dari Mahasiswa STIA Tabalong dari Program Studi Aministrasi Publik dan Program Studi Administrasi Bisnis yang telah dilakukan Riview oleh P3M STIA Tabalong sehingga layak untuk diterbitkan dalam bentuk Jurnal Penelitian. JAPB menerbitkan artikel dengan ...