Inovasi : Jurnal Ekonomi, Keuangan, dan Manajemen
Vol 19, No 3 (2023): Agustus

Analisis implementasi peningkatan kesejahteraan masyarakat penerima kartu program keluarga harapan

Ikmal Ikmal (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman, Samarinda.)
Eny Rochaida (Faculty of Economics and Business, Mulawarman University)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan bagaimana proses Implementasi Program Keluarga Harapan (PKH) di Kecamatan Sebatik Timur khususnya di Desa Bukit Aru Indah. Dan juga untuk mendeskripsikan kendala-kendala dalam pelaksanaan PKH di Desa ini. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan tipe penelitian Fenomenologi. Informan penelitian berjumlah tujuh orang dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data mencakup pengumpulan data, reduksi data, penyajian data serta penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian yang ada, menunjukkan bahwa secara umum proses implementasi Program Keluarga Harapan (PKH) di Desa Bukit Aru Indah ini sudah cukup baik. Ini dapat dilihat dari setiap tahapan proses implementasinya yang berjalan sesuai dengan mekanisme alur kerja PKH, namun dalam pelaksanaannya masing terdapat kendala-kendala yang terjadi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

INOVASI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Other

Description

INOVASI: Jurnal ekonomi, keuangan dan manajemenis a scientific journal in the field of economics and management published twice a year (in April & ...