Sosio-Agri Papua : Publikasi Ilmu-Ilmu Sosial Ekonomi Pertanian
Vol 3 No 2 (2014): Desember

STUDI KOMPARATIF TINGKAT PRODUKSI KAKAO PADA MASYARAKAT ASLI PAPUA DAN NON PAPUA DI DISTRIK KEMTUK GRESI

Yarangga, Aldrino (Unknown)
Tjolli, Ihwan (Unknown)
Tahoba, Afia E (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2014

Abstract

Provinsi Papua merupakan salah satu provinsi yang sedang melakukan kegiatan pengembangan kakao karena memiliki potensi lahan yang memadai untuk bercocok tanam kakao disamping itu, peran pemerintah yang berupaya dalam peningkatan taraf hidup masyarakat di provinsi Papua. Distrik Kemtuk Gresi merupakan salah satu distrik di kabupaten Jayapura yang memiliki produksi kakao terbanyak setelah distrik Yapsi. Perkembangan kakao di Distrik Kemtuk Gresi melibatkan masyarakat Papua dan masyarakat non Papua yang bertempat tinggal di distrik Kemtuk Gresi. Hanya saja petani kakao non Papua berkembanglebih maju dibandingkan dengan petani kakao asli Papua. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat produksi kakao pada masyarakat asli Papua dan non Papua di Distrik Kemtuk Gresi serta faktor-faktor sosial ekonomi dan budaya yang mempengaruhinya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan teknik studi kasus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rata – rata produksi petani asli Papua di lebih rendah dibandingkan rata– rata produksi petani non Papua. Faktor-faktor yang berpengaruh nyata terhadap produksi petani asli Papua adalah jumlah anggota keluarga dan modal, sedangkan pada petani non Papua factor-faktor yang mempengaruhi produksi kakaonya adalah modal, lahan dan curahan kerja.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

sap

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Sosio-Agri Papua : Publikasi Ilmu-Ilmu Sosial Ekonomi Pertanian published by Department of Social Economic Agriculture, Faculty of Agriculture, Universitas Papua, is a journal that contains scientific articles on the results of studies to improve scientific communication, understanding and ...