Nilai perusahaan merupakan pandangan investor terhadap prospek perusahaan yang dapat dilihat dari harga saham. Beberapa faktor yang dapat berpengaruh terhadap nilai perusahaan adalah profitabilitas dan ukuran perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh profitabilitas dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan yang dimediasi oleh struktur modal. Penelitian dilakukan pada perusahaan sektor infrastruktur di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2019-2021. Metode penentuan sampel menggunakan teknik non probability sampling yaitu purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 31 perusahaan. Metode pengumpulan data menggunakan teknik observasi non participant. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis jalur dan uji sobel. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa struktur modal mampu memediasi pengaruh profitabilitas terhadap nilai perusahaan dan struktur modal mampu memediasi pengaruh ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan. Implikasi penelitian ini perusahaan tetap dapat menjaga konsistensi dalam mengambil kebijakan agar nilai perusahaan dapat terus meningkat dengan signifikan. Hasil penelitian yang menunjukkan bahwa ukuran perusahaan berpengaruh negatif signifikan terhadap nilai perusahan maka pihak manajemen perusahaan perlu memperhatikan pengelolaan laba ditahan yang baik dan optimal agar dapat dialokasikan untuk investasi yang tepat serta tidak hanya menguntungkan perusahaan namun juga para pemegang saham.
Copyrights © 2023