Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menguraikan strategi yang diperlukan untuk menjaga keamanan dan integritas data dalam sistem pembuatan invoice secara elektronik. Metodologi penelitian melibatkan studi literatur untuk mengidentifikasi tantangan keamanan dan integritas yang umum terjadi dalam sistem ini, serta menganalisis berbagai solusi yang dapat diimplementasikan. Hasil penelitian ini adalah merumuskan panduan praktis yang mencakup penggunaan teknologi enkripsi, tanda tangan digital, otentikasi dua faktor, dan implementasi protokol keamanan dalam sistem.
Copyrights © 2023