Jurnal Mahasiswa Bina Guna
Vol 1 No 2 (2023): Jurnal Mahasiswa Bina Guna

Minat Siswa SMP Swasta Sabila Medan Terhadap Pelajaran Olahraga Sepak Bola Tahun Ajaran 2020/2021

Andri Hadamean Situmorang (Unknown)
Dewi Maya Sari (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jul 2023

Abstract

Dalam penelitian ini permasalahan yang diangkat adalah bagaimana minat siswa SMP Swasta Sabila Tahun 2020/2021 terhadap olahraga Sepak Bola. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui minat olahraga Sepak Bola siswa SMP Swasta Sabila Tahun 2020/2021. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SMP Swasta Sabila Tahun 2020/2021 dengan jumlah 30 siswa, dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 30 siswa yaitu dengan teknik total sampling. Variabel dalam penelitian ini yaitu minat siswa kelas SMP Swasta Sabila Tahun 2020/2021 terhadap olahraga Sepak Bola. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan pengumpulan datanya menggunakan angket. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah statistik deskriptif presentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa minat siswa kelas SMP Swasta Sabila Tahun 2020/2021 terhadap olahraga Sepak Bola yang memiliki minat sangat tinggi sebanyak 12 siswa (40%) memiliki minat yang sangat tinggi terhadap olahraga Sepak Bola, sebanyak 7 siswa atau 23,33% termasuk dalam kategori tinggi, sebanyak 3 siswa atau 10% termasuk dalam kategori rendah dan sebanyak 8 siswa atau 26,67% termasuk dalam kategori sangat rendah. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa minat siswa SMP Swasta Sabila Tahun 2020/2021 terhadap olahraga Sepak Bola pada dasarnya memiliki minat yang tinggi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JMBG

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Mahasiswa Bina Guna adalah Open Journal System yang menggunakan sistem peer-review pada jurnal Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan Bina Guna. Jurnal Mahasiswa Bina Guna adalah jurnal Open-Access dan diterbitkan tiga kali setahun setiap bulan April, Juli, dan September. Artikel/Jurnal ...