Tingginya konsumsi energi listrik di Indonesia merupakan masalah yangberdampak pada seluruh lapisan masyarakat. Perilaku atau karakteristik adalahfaktor yang paling berpengaruh dalam penghematan konsumsi energi listrik padasektor rumah tangga, maka perlu adanya penelitian mengenai pengaruhkarakteristik konsumsi energi dalam IKE (Intensitas Konsumsi Energi) terhadapefisiensi energi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui karakteristik danintensitas konsumsi energi di perumahan Bulan Terang Utama Malang, serta untukmengetahui pengaruh karakteristik konsumsi energi dalam IKE terhadap efisiensienergi. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan metode deskiptif dan tabulasi IKE(Intensitas Konsumsi Energi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa intensitaskonsumsi energi di Perumahan Bulan Terang Utama masih tergolong efisiendengan konsumsi energi terbesar di area dapur dan terendah ialah di pencahayaan.Sementara secara parsial, hanya karakteristik bangunan dan kepemilikan elektronikyang memiliki pengaruh terhadap pencapaian efisiensi energi.
Copyrights © 2023