Techno.Com: Jurnal Teknologi Informasi
Vol 22, No 3 (2023): Agustus 2023

Perancangan User Interface Aplikasi Pengawasan Investasi Aset Menggunakan The Five Planes Framework (Studi Kasus PT. INKA Persero)

Anggara Firmansyah Putra (Universitas Sebelas Maret)
Yusuf Priyandari (Universitas Sebelas Maret)
Eko Liquiddanu (Universitas Sebelas Maret)



Article Info

Publish Date
24 Aug 2023

Abstract

Dalam melaksanakan tugas perencanaan dan pengendalian investasi aset, Departemen Pengembangan Perusahaan PT. INKA tidak memiliki akses langsung ke dalam sistem SAP perusahaan. Akibatnya, pihak departemen memerlukan waktu yang lebih lama dalam pengumpulan data untuk membuat laporan sebagai perwujudan pengendalian investasi aset. Hal ini menyebabkan pihak departemen tidak bisa menyajikan informasi dengan cepat apabila sewaktu-waktu dibutuhkan pimpinan. Pembuatan aplikasi pengawasan investasi aset bertujuan untuk memudahkan pengawasan proses realisasi investasi aset perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang user interface aplikasi pengawasan investasi aset dengan memperhatikan user experience yang baik. Metode proses desain yang digunakan adalah The Five Planes yang terdiri dari strategy, scope, structure, skeleton dan surface. Pada tahap surface, dilakukan penerapan eight golden rules sebagai upaya untuk menghasilkan tampilan yang baik. Hasil akhir penelitian berupa rancangan interface aplikasi pengawasan investasi aset yang mencakup semua fitur yang dibutuhkan pengguna. Dilakukan proses penilaian usability oleh pengguna yang menghasilkan nilai usability sebesar 84.3. Hasil tersebut menunjukkan bahwa rancangan memiliki nilai usability yang baik sehingga rancangan diterima pengguna dan dapat digunakan dalam perancangan tingkat selanjutnya

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

technoc

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering

Description

Topik dari jurnal Techno.Com adalah sebagai berikut (namun tidak terbatas pada topik berikut) : Digital Signal Processing, Human Computer Interaction, IT Governance, Networking Technology, Optical Communication Technology, New Media Technology, Information Search Engine, Multimedia, Computer Vision, ...