Bit (Fakultas Teknologi Informasi Universitas Budi Luhur)
Vol 20, No 2 (2023): SEPTEMBER 2023

Classification Of the Effectiveness of Sukabumi Relocation Food Center Policy Using the Naïve Bayes Classifier Algorithm

Ismuhamdan, M. Elki (Universitas Muhammadiyah Sukabumi)
Prajoko, Prajoko (Universitas Muhammadiyah Sukabumi)
Apriandari, Winda (Universitas Muhammadiyah Sukabumi)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Program yang menjadi perbincangan di Kota Sukabumi yaitu pembangunan dan penataan Jalan Ir. H. Juanda atau “Dago” sebagai pusat jajanan Kota Sukabumi yang disertai dengan kebijakan relokasi Pedagang Kaki Lima ke Jalan Dewi Sartika. Kebijakan ini masih dipertanyakan keefektivitasannya karena menimbulkan dampak yang kurang baik dan menimbulkan polemik bagi berbagai pihak serta belum ada penelitian yang mengukur nilai efisiensi dan efektivitas dari penerapan kebijakan relokasi pedagang kaki lima tersebut. Penelitian ini dilaksanakan untuk mengklasifikasi dan mengukur nilai efektivitas kebijakan relokasi pusat jajanan Kota Sukabumi berdasarkan klasifikasi dari pendapat masyarakat Kota Sukabumi dan pedagang-pedagang di area relokasi dengan membuat sistem yang dapat mengukur efektivitas kebijakan tersebut menggunakan algoritma Naïve Bayes Classifier dengan metode penelitian Knowledge Discovery in Database. Algoritma Naïve Bayes Classifier merupakan salah satu algoritma Data Mining yang mengaplikasikan Teorema Bayes [1]. Hasil akhir dari penelitian ini yaitu dari 368 data pendapat, sebanyak 52,45% atau sebanyak 193 pendapat diklasifikasi “Efektif” dan sebanyak 47,55% atau sebanyak 175 pendapat diklasifikasi “Tidak Efektif” dengan nilai akurasi yang diperoleh sebesar 97,02%. Kebijakan relokasi pusat jajanan Kota Sukabumi dapat disimpulkan Efektif, karena nilai Efektif lebih besar daripada nilai Tidak Efektif walaupun memiliki selisih nilai yang sangat tipis dengan hasil nilai akurasi yang sangat tinggi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

bit

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

JURNAL BIT (Budi Luhur Information Technology) merupakan Jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur dengan jadwal publikasi dua kali dalam satu tahun (April dan September). Jurnal BIT bertujuan sebagai media pertukaran informasi, pengetahuan mengenai ...