Perubahan kurikulum yang terjadi tentunya tidak terlepas dari perkembangan zaman yang semakin maju dan serba digital. Hal tersebut menjadi suatu tuntutan bagi dunia pendidikan untuk terus melakukan perancangan kurikulum guna memperbaiki pembelajaran yang lebih berkualitas. Pada kurikulum merdeka ini, materi pembelajaran Bahasa Indonesia tidak lagi berpacu dengan jenis teks, melainkan peserta didik diarahkan untuk memliki kemampuan keterampilan berbahasa, seperti menyimak, berbicara, membaca, dan menulis. Selain itu juga, terdapat perbedaan pada pola ajar dan penilaian dengan kurikulum sebelumya. Hal tersebut tentunya melahirkan tantangan baru bagi guru dan dan peserta didik untuk mencapai keberhasilan penerapan kurikulum merdeka. Maka dari itu, diperlukan strategi atau langkah-langkah untuk menerapkan kurikulum merdeka demi mencapai tujuan pembelajaran . Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk strategi yang dapat dilakukan dalam menerapkan pembelajaran Bahasa Indoesia di SMP. Penelitian ini menggunakan metode studi pustaka, yaitu berupa data yang diperoleh dari berbagai referensi seperti buku, artikel, dan jurnal artikel ilmiah yang telah terpublish dan memiliki kerelevansian dengan materi yang diteliti. Hasil penelitian menunjukkan bahwa srategi yang dapat dilakukan sebagai langkah penerapan kurikulum merdeka dalam pembelajaran Bahasa Indonesia kelas VII adalah (1) menyusun perencanaan pembelajaran; (2) Pembinaan dan pengembangan kemampuan literasi pembelajaran Bahasa Indonesia dan (3) menggunakan model pembelajaran pedagogie genre.
Copyrights © 2023