Jurnal Medical Laboratory
Vol. 2 No. 2 (2023): Juli: Jurnal MedLab

ANALISIS BAHAN KIMIA OBAT DALAM JAMU TRADISIONAL PEGAL LINU KEMASAN YANG BEREDAR DI MARKETPLACE

Yuri Pradika (Teknologi Laboratorium Medis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kesetiakawanan Sosial Indonesia)



Article Info

Publish Date
28 Jul 2023

Abstract

Bahan kimia obat adalah zat-zat kimia yang biasanya ditambahkan dalam sediaan obat tradisional agar memperkuat indikasi dari obat tradisional tersebut dan memberikan efek kerja yang kuat cepat dalam menyebuhkan penyakit. Menurut Peraturan Menteri Kesehatan RI nomor 007 tahun 2012 tentang registrasi obat tradisional. Obat tradisioanal dimana salah satunya adalah jamu tradisional dilarang mengandung bahan kimia obat yang merupakan hasil isolasi atau sintetik yang berkhasiat obat. Konsumsi obat tradisional dengan adanya bahan kimia obat keras dapat membahayakan kesehatan bahkan mematikan. Penelitian ini bertujuan untuk identifikasi bahan kimia obat dalam jamu tradisional pegal linu kemasan yang beredar di marketplace. Sampel jamu pegal linu yang diteliti sejumlah 12 sampel. Analisis senyawa bahan kimia obat yaitu parasetamol, asam mefanamat dan deksametason menggunakan metode Kromatografi Lapis Tipis (KLT) yang diamati di bawah sinar lampu UV 254 nm. Hasil penelitian mununjukkan sampel B dan D positif mengandung parasetamol.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Medlab

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology

Description

Artikel dapat berasal dari Ruang Lingkup: Hematologi, Kimia klinik, Imunoserologi, Sitohitoteknologi, Mikrobiologi, Parasitologi, Toksikologi ...