Penelitian ini dilakukan guna menganalisis pengaruh dari pembangunan infrastruktur sosial dan ekonomi terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia yang dilihat melalui data PDRB per kapita di Indonesia. Menurut Todaro dan Smith (2006), pembangunan ekonomi merupakan serangkaian kombinasi proses sosial, ekonomi dan institusional demi mencapai kehidupan yang serba lebih baik. Pertumbuhan ekonomi yang tinggi dapat menjadi indokator keberhasilan negara dalam menjalankan pembangunan, yang nantinya dapat digunakan sepenuhnya bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat. Hasil studi menyebutkan bahwa salah satu faktor utama yang menyebabkan percepatan pertumbuhan ekonomi abad ke-20 dibandingkan beberapa abad sebelumnya adalah pembangunan infrastruktur (World Bank, 1994). Karena itulah, perlu diketahui apakah pembangunan infrastruktur memberikan pengaruh yang signifikan dan positif terhadap pertumbuhan ekonomi. Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi data panel dengan metode analisis Fixed Effect. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel listrik, air bersih, prasarana pendidikan dan kesehatan memiliki efek positif dan signifikan terhadap pertumbuhan PDRB per kapita di Indonesia.
Copyrights © 2023