JIPAGS (Journal of Indonesian Public Administration and Governance Studies)
Vol 7, No 2 (2023)

DAMPAK COVID-19 TERHADAP EKONOMI DAN SIKAP PERAN GENDER PEKERJA PEREMPUAN DI KABUPATEN SERANG

Nikki Prafitri (Program Studi Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.)
Yeni Widyastuti (Program Studi Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.)
Arenawati Arenawati (Program Studi Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.)



Article Info

Publish Date
26 Jul 2023

Abstract

Dampak merupakan implikasi dari suatu fenomena. Fenomena Covid-19 memberikan dampak yang serius dalam berbagai bidang kehidupan dan masyarakat itu sendiri. Covid-19 telah membuat ancaman kehilangan pekerjaan bagi masyarakat. Tidak hanya bagi laki-laki, Covid-19 berdampak juga pada perempuan terutama perempuan pekerja. Kabupaten Serang memiliki sumber daya perempuan yang aktif bekerja, namun munculnya Covid-19 menyebabkan peran perempuan pekerja menjadi bertambah dan kondisi ekonomi menurun.   Dampak Covid-19 bagi perempuan pekerja dirasakan terutama pada aspek ekonomi dan sikap peran gender. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak Covid-19 terhadap ekonomi dan sikap peran gender perempuan pekerja di Kabupaten Serang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian campuran kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dampak Covid-19 bagi ekonomi pekerja perempuan yakni menurunnya tingkat pendapatan, keterbatasan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dan kebutuhan dirinya sendiri serta meningkatnya pengeluaran yang tidak sebanding dengan pendapatan mereka. Dampak Covid-19 terhadap sikap peran gender perempuan pekerja di Kabupaten Serang adalah munculnya fenomena rekonsiliasi pembagian peran antara laki-laki dan perempuan meskipun triple burden tetap dirasakan oleh pekerja perempuan. 

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIPAGS

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Social Sciences

Description

JIPAGS (Journal of Indonesian Public Administration and Governance Studies) merupakan jurnal ilmiah berkala yang mempublikasikan hasil penelitian dalam bidang administrasi publik dan ilmu pemerintahan di Indonesia baik oleh peneliti Indonesia maupun peneliti ...