Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh dari pertumbuhan ekonomi terhadap penerimaan pajak bumi dan bangunan di kabupaten Sikka dan jumlah penduduk terhadap penerimaan pajak bumi dan bangunan di kabupaten Sikka. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Dalam penelitian ini yang digunakan adalah sumber data sekunder yaitu data jumlah penduduk dari tahun 2019- 2021, data penerimaan PBB dari tahun 2019-2021, data PDRB tahun 2019-2021. Teknik analisa menggunakan uji t dan uji f dengan menggunakan aplikasi software SPSS 20. Hasil dari penelitian ini adalah secara parsial pertumbuhan ekonomi tidak berpengaruh terhadap penerimaan pajak bumi dan bangunan dan jumlah penduduk tidak berpengaruh terhadap penerimaan pajak bumi dan bangunan di kabuipaten sikka serta secara simultan pertumbuhan ekonomi dan jumlah penduduk secra bersama-sama tidak berpengaruh terhadap penerimaan pajak bumi dan bangunan di kabupaten Sikka.
Copyrights © 2023