JTIK (Jurnal Teknik Informatika Kaputama)
Vol. 6 No. 2 (2022): Volume 6, Nomor 2, Juli 2022

PENCIPTAAN KARAKTER ANIME OTOMATIS DENGAN MENGGUNAKAN GENERATIVE ADVERSARIAL NETWORKS

Vika Vitaloka Pramansah (STIKOM Cipta Karya Informatika)
Dadang Iskandar (STIKOM Cipta Karya Informatika)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2022

Abstract

Karakter anime yang merupakan gambar ciptaan manusia sangat dipengaruhi oleh teori perlindungan kekayaan intelektual yang dicetuskan oleh Robert M. Sherwood. Mengkarakterisasi struktur gambar anime secara otomatis telah menjadi upaya penelitian yang luar biasa. Anime yang memiliki karakteristik disetiap desain dan arsitektur yang unik dapat mematuhi invarian intrinsik dan menunjukkan struktur statistik multi-skala yang secara historis sulit untuk diukur (Simoncelli & Olshausen, 2001). Peningkatan kualitas model gambar secara substansial merupakan kemajuan terbaru dalam pembelajaran mesin. Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan karakter Anime otomatis menggunakan Generative Adversarial Networks (GAN), GAN merupakan model generative yang membuat instance data baru menyerupai data pelatihan kita. Penelitian ini menggunakan sebanyak 63.565 citra dan menggunakan PyTorch untuk melatih GAN. GAN dapat dengan baik menghasilkan karakter Anime baru dengan nilai kerugian dari waktu ke waktu yang cukup tinggi, diharapkan kerugian generator dapat berkurang dan kerugian diskriminator tidak semakin tinggi agar lebih baik lagi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JTIK

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JTIK (Jurnal Teknik Informatika Kaputama) diterbitkan oleh Program Studi Teknik Informatika Kaputama sebagai media untuk menyalurkan pemahaman tentang aspek-aspek sistem informasi berupa hasil penelitian lapangan, laboratorium dan studi pustaka. Jurnal ini Terbit 2x setahun yaitu bulan januari dan ...