Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui Pengaruh Efektifitas Periklanan Syariah (online) Pada produk Halal Mart Terhadap Keputusan Pembelian (Studi di Kota Banda Aceh) dengan empat variabel yang diambil untuk penelitian ini yaitu Attention, Interest, Desire dan Action, dengan menggunakan metode penelitian Kuantitatif. Metode analisis menggunakan regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa periklanan syariah yang berbasis online secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Hal ini dilihat dari nilai Fhitung FTabel di atas menunjukkan bahwa Ftabel = 91,801 2.43. Attention (perhatian), Desire (keinginan), Action (tindakan) berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian dan Interest (ketertarikan) tidak berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian, Desire (keinginan). Hasil Koefesien Determinasi (R2) menunjukkan bahwa pengaruh Hal ini menunjukan bahwa keputusan pembelian yang dipengaruhi oleh variabel Attention, Interest, Desire dan Action sebesar 67,7% sedangkan sisanya sebesar 32,3% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini
Copyrights © 2022