Penerimaan siswa baru setiap tahun ajaran baru di sekolah tentunya merupakan suatu kegiatan keberlangsungan belajar mengajar di sekolah secara berkelanjutan. Permasalahan yang terjadi saat ini sekolah tidak mempunyai pemetaan tempat atau lokasi yang tepat dalam mempromosikan penerimaan siswa baru melalui spanduk. Agar target pasar harus jelas dan tepat pada sasaran calon peserta didik baru disekolah maka dengan memaksimalkan promosi penyebaran spanduk sehingga jumlah daya tampung sekolah dapat dengan mudah dan cepat terpenuhi sesuai dengan quota yang telah ditetapkan. Penetapan lokasi sebagai media promosi dan informasi penerimaan calon siswa baru perlu dipertimbangkan pihak sekolah agar tepat sasaran. Dalam penelitian penetapan lokasi tempat pemasangan spanduk mempromosikan penerimaan calon peserta didik dengan metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Metode ini dipergunakan dengan tujuan menetapkan dan perhitungan setiap kreteria sehingga menghasilkan suatu peringkat dan prioritas sekolah dalam menetapkan lokasi pemasangan spanduk. Keramaian kendaraan, keramaian pejalan kaki, dan laju kendaraan digunakan sebagai acuan utama dalam pemasangan spanduk. Hasil perhitungan yang diperoleh dapat membantu sekolah menentukan 5 lokasi yang sesuai untuk pemasangan spanduk berdasarkan kriteria-kriteria yang ada. Penelitian ini dapat membantu pengambil keputusan sekolah dalam menetapkan pemilihan lokasi pemasangan spanduk penerimaan siswa baru secara efektif dan efisien.
Copyrights © 2023