Homeostasis: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Dokter
Vol 6, No 2 (2023)

PERBANDINGAN DAYA ANTIBAKTERI KOMBINASI EKSTRAK Eichhornia crassipes DAN Pistia stratiotes TERHADAP Salmonella typhi DAN Pseudomonas aeruginosa

Nazla Puteri Azhari (Unknown)
Lia Yulia Budiarti (Unknown)
Siti Kaidah (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Aug 2023

Abstract

E.crassipes dan P.stratiotes mengandung senyawa antibakteri sehingga dapat dikembangkan sebagai disinfektan alternatif untuk pencegahan S.typhi dan P.aeruginosa melalui lingkungan dan peralatan yang kurang hygienis. Penelitian ini bertujuan membandingkan nilai koefisien fenol dan jumlah koloni S.typhi dan P.aeruginosa pada perlakuan kombinasi ekstrak E.crassipes dan P.stratiotes. (Ec+Ps), diperoleh nilai KF ekstrak Ec+Ps pada S.typhi=1,0333 dan pada P.aeruginosa=1,0333, nilai KF klorin 0,0002% pada S.typhi=1,0667 dan pada P.aeruginosa=1,2758. Kombinasi ekstrak Ec+Ps 25%,50%,75%,100% (ratio 1:1) memperlihatkan efek berbeda bermakna terhadap jumlah koloni bakteri uji. Kombinasi ekstrak Ec100%+Ps100% menghasilkan efek paling baik (p<0.05) terhadap jumlah koloni P.aeruginosa 21 CFU/ml daripada jumlah S.typhi 35 CFU/ml. Simpulannya, kombinasi ekstrak Ec+Ps memiliki daya antibakteri yang berbeda terhadap P.aeruginosa dibandingkan terhadap S.typhi. 

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

hms

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Homeostasis adalah jurnal yang berisi tulisan yang diangkat dari hasil penelitian yang memiliki fokus dan ruang lingkup di bidang kedokteran dan kesehatan. Tulisan-tulisan yang dimuat bisa dalam bentuk Original Research, Literature Review, ataupun Laporan Kasus. Homeostasis terbit tiga kali setahun ...