Industri keuangan syariah telah mendapatkan pengakuan internasional sebagai bagian dari system keuangan global. Industri keuangan syariah telah berkembang pesat selama beberapa dekade terakhir. Untuk dapat menjaga eksistensi dan kepercayaan dari pengguna dan masyarakat umum, industi keuangan syariah harus mematuhi aturan syariah untuk memastikan kegiatan bisnis dan aktivitas perusahaan lainnya telah sesua dengan prinsip syariah. Oleh karena itu auditor syariah memainkan peran penting untuk menjaga trasparansi dan kepercayaan publik terhadap integritas industri keuangan islam sebagai Lembaga islam. Audit syariah memiliki kepentingan utama di industri keuangan syariah. Dengan adanya audit syariah di industri akan membuktikan bahwa industri tersebut berada dalam industri yang benar sesuai dengan ajaran islam.
Copyrights © 2023