Prosiding University Research Colloquium
Proceeding of The 8th University Research Colloquium 2018: Bidang Pendidikan, Humaniora dan Agama

Hubungan Buku Paket Pendidikan Agama Islam sebagai Sumber dan Motivasi Belajar

Sudrajad, Teguh Arif Yanto (Unknown)
Mujahidun, M (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jan 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa jauh hubungan pengunaan buku paket sebagai sumber dan motivasi belajar siswa. Populasi penelitian ini adalah siswa SD Negeri Sidoagung 3 yang berjumlah 166 siswa, dan sampel penelitian ini berjumlah 25 siswa yang ditentukan dengan cara Simple Random Sampling. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket untuk mengungkapkan variabel penggunaan buku paket sebagai sumber dan motivasi belajar siswa. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis data kuantitatif dengan statistik dibantu dengan SPSS 2.0. Hasil penelitian menunjukkan respon siswa terhadap penggunaan buku paket sebagai sumber dan motivasi belajar siswa, penggunaan buku paket dari 25 responden, 52% dalam interval kriteria cukup dengan frekuensi 13. Motivasi belajar siswa dapat dikategorikan baik, 52% dalam interval kriteria baik dengan frekuensi 13. Hasil analisis uji korelasi diperoleh nilai korelasi sebesar 0,482 dengan presentase pengaruh sebesar 23,3%, dapat disimpulkan bahwa penggunaan buku paket berhubungan dengan motivasi belajar siswa dan 76,8% sisanya dipengaruhi oleh faktor lain.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology

Description

University Research Colloquium (URECOL) merupakan forum seminar nasional yang memberikan kesempatan untuk diseminasi, diskusi, dan mendapatkan follow up atas luaran penelitian maupun pengabdian kepada ...