Prosiding University Research Colloquium
Proceeding of The 8th University Research Colloquium 2018: Bidang Pendidikan, Humaniora dan Agama

Deskripsi Kemampuan Berpikir Analitik Matematis Mahasiswa Pendidikan Matematika

Widiyastuti, Erni (Unknown)
Jazuli, Akhmad (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jan 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan analitik matematis ditinjau dari karakter yang berkembang dalam pembelajaran mahasiswa calon guru matematika Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Dipilih satu kelas sebagai subyek penelitian yang dipilih secara sampel bertujuan. Dipilih 9 mahasiswa sebagai responden, yang terdiri dari 3 mahasiswa kategori karakter tinggi, 3 mahasiswa kategori karakter sedang dan 3 mahasiswa kategori karakter rendah. Pengambilan data dengan dokumentasi, tes, angket, observasi, dan wawancara. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman. Hasil penelitian diperoleh sebagai berikut: a). Kelompok mahasiswa berkarakter tinggi memiliki kemampuan berpikir analitik matematis pada setiap proses analitik yaitu membedakan, mengorganisasikan, dan menghubungkan. b) Kelompok mahasiswa yang berkarakter sedang mampu berpikir analitik matematis pada satu proses analitik yaitu membedakan, c)Kelompok mahasiswa yang berkarakter rendah rendah belum mampu berpikir analitik matematis pada setiap proses analitik yaitu membedakan, mengorganisasikan, dan menghubungkan.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology

Description

University Research Colloquium (URECOL) merupakan forum seminar nasional yang memberikan kesempatan untuk diseminasi, diskusi, dan mendapatkan follow up atas luaran penelitian maupun pengabdian kepada ...