Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Attitude Eco-Social dan Altruistic terhadap perilaku Green Purchase. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif yang menggunakan pengambilan sampel dengan metode purposive sampling. Terdapat 170 responden diberbagai kota di Indonesia. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan Smart PLS. Hasil uji reliabilitas dan validitas menunjukkan bahwa variabel Altruistic dan Attitude Eco-Social terbukti valid dan reliabel. Hasil uji hipotesis menunjukkan Altruistic berpengaruh positif terhadap Green Purchase begitu pula Attitude Eco-Social. Temuan dalam penelitian ini menunjukkan Attitude Eco-Social memediasi secara parsial pengaruh Altruistic terhadap Green Purchase masyarakat Indonesia.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022