Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat
Vol. 3 No. 2 (2023)

Peningkatan Pengetahuan Bahaya dan Dampak Bullying Kepada Remaja SMP Negeri 39 Pekanbaru

Marwan, Deinike Wanita (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Sep 2023

Abstract

Masa remaja merupakan salah satu masa yang akan dialami setiap individu dalam kehidupannya, dimana dalam periode ini akan mengalami banyak perubahan didalam diri. Akibat perubahan yang dialami, bisa terbentuk perilaku yang tidak baik seperti kekerasan. Kekerasan tidak hanya terjadi pada diri sendiri tetapi juga kepada orang lain. Salah satu bentuk kekerasan yang sering muncul pada remaja yaitu bullying. Bullying paling sering dilaporkan terjadi di sekolah. Bullying dapat membawa dampak buruk yang berat pada korban termasuk gangguan belajar, gangguan mental, gangguan fisik, dan masalah kesehatan lain. Selain itu, bullying juga berkontribusi besar terhadap jumlah kasus bunuh diri pada remaja. Tujuan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini yaitu untuk meningkatkan pengetahuan tentang bullying bagi siswa SMP Negeri 39 Pekanbaru. Metode pelaksanaan kegiatan ini yaitu dengan cara penyuluhan dan edukasi, dirancang dalam bentuk pemaparan materi dengan power point, diskusi dan Tanya jawab serta aksi nyata secara simbolik dengan melakukan cap telapak tangan pada spanduk “STOP BULLYING”.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JUDISTIRA

Publisher

Subject

Arts Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Pengabdian Inovasi dan Teknologi Kepada Masyarakat - JDISTIRA adalah sebuah jurnal blind peer-review yang didedikasikan untuk publikasi hasil pengabdian yang berkualitas. Diterbitkan 2 (dua) kali dalam setahun pada bulan Mei dan November oleh Yayasan Rahmatan Fiddunya Wal Akhirah dalam ...