Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Kompetensi, Gaya Kepemimpinan dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Karyawan PT. Dimarco Mitra Utama. Desain penelitian menggunakan metode kuantitatif. Alat pengumpulan data mengunakan kuisioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya yang disebarkan melalui googleform Populasi yang diteliti pada penelitian ini sebanyak 85 orang, sedangkan sampel yang digunakan sebanyak 85 orang menggunakan teknik sampling jenuh Analisis data dilakukan dengan menggunakan Smart-PLS (Partial Least Square), dengan instrumen penelitian adalah kuesioner. Variabel yang diteliti dalam penelitian yaitu Kompetensi (X1), Gaya Kepemimpinan (X2) dan Lingkungan Kerja (X3) dan Kinerja (Y). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kompetensi berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan, Gaya Kepemimpinan berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan dan Lingkungan Kerja berpengaruh Kinerja Karyawan.
Copyrights © 2023