Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan aspek teknis dan pasar dari usaha pengembangan budidaya lebah madu Trigona, sp di Kecamatan Landono Kabupaten Konawe Selatan. Penelitian ini dilakukan pada Kelompok Tani Hutan (KTH) Madu Mas yang beranggotakan 8 orang. Analisis data yang digunakan adalah analisis desktiptif kualitatif dengan mengkaji kelayakan dari aspek teknis dan aspek pasar KTH Madu Mas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Usaha lebah madu Trigona, sp yang dijalankan oleh KTH Madu Mas secara aspek teknis layak untuk terus dikembangkan karena telah memiliki lokasi usaha budidaya yang tepat, luasan produksi yang memadai dan layout bangunan produksi yang tertat dengan baik serta proses produksi sesuai dengan standar operasional. Adapun dari aspek pasar menunjukkan bahwa KTH Madu Mas layak untuk dijalankan karena memiliki peluang pasar yang besar dan bauran pemasaran produk madu yang memadai
Copyrights © 2023