Bandung Conference Series: Pharmacy
Vol. 3 No. 2 (2023): Bandung Conference Series: Pharmacy

Pengembangan Metode Analisis Remdesivir Dalam Sediaan Injeksi Kering Menggunakan Metode Kromatografi Cair Kinerja Tinggi

Ai Nurlaela (Farmasi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam)
Hilda Aprilia W (Farmasi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam)
Bertha Rusdi (Farmasi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam)



Article Info

Publish Date
02 Sep 2023

Abstract

Novel Coronavirus 2019 (2019-nCoV), also known as Severe Acute Respiratory Syndrome-Coronavirus 2 (SARS-CoV-2), is the virus that causes Coronavirus Disease 2019 (COVID-19). Several studies have developed analytical methods to monitor the monitoring and safety effects of remdesivir in biological samples. However, there is no analytical method that can analyze both raw materials and in dosage form, which has been proven valid for use in routine laboratory analysis. Therefore, it is necessary to develop a remdesivir analysis method using the HPLC method. This study aims to produce a valid analytical method for determining remdesivir levels by high performance liquid chromatography. The standard solution was prepared by diluting the remdesivir reference standard using acetonitrile. The conditions for Remdesivir analysis using the HPLC method in this study used acetonitrile:phosphoric acid 0.05% (45:55), ODS (Octadesyl Silane) stationary phase, wavelength 243 nm, and flow rate 1.0 mL/minute. The relative standard deviation (SBR) results obtained from the system suitability test were less than 2.0%, namely in the standard area of 1.365% and at the retention time of 0.533%. Novel Coronavirus 2019 (2019-nCoV), juga dikenal sebagai Severe Acute Respiratory Syndrome-Coronavirus 2 (SARS-CoV-2), adalah virus yang menyebabkan Coronavirus Disease 2019 (COVID-19). Beberapa penelitian telah mengembangkan metode analisis untuk memantau efek monitoring dan keamanan remdesivir dalam sampel biologis. Namun, belum ada metode analisis yang dapat menganalisis baik bahan baku dan dalam bentuk sediaan, yang telah terbukti valid untuk digunakan pada analisis rutin di laboratorium. Oleh karena itu, Perlu dilakukan pengembangan metode analisis remdesivir dengan metode KCKT. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan metode analisis penetapan kadar remdesivir dengan kromatografi cair kinerja tinggi yang valid. Pembuatan larutan standar dilakukan dengan mengencerkan baku pembanding remdesivir dengan menggunakan asetonitril. Kondisi analisis Remdesivir dengan metode KCKT pada penelitian ini menggunakan fase gerak asetonitril:asam fosfat 0.05% (45:55), fase diam ODS (Octadesyl Silane), panjang gelombang 243 nm, dan laju alir 1.0 mL/menit. Hasil simpangan baku relative (SBR) yang diperoleh dari uji kesesuaian sistem kurang dari 2.0% yaitu pada luas area standar 1.365% dan pada waktu retesni 0.533%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

BCSP

Publisher

Subject

Chemistry Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Bandung Conference Series: Pharmacy (BCSP) menerbitkan artikel penelitian akademik tentang kajian teoritis dan terapan serta berfokus pada Farmasi dengan ruang lingkup Airlock system Kanker, Alcohol, Antelmintik, Antigastritis drugs, Antioksidan, Artemia franciscana, Ascaris suum, Cacing babi ...