Health Information : Jurnal Penelitian
Content Digitized

Hubungan Service Quality Terhadap Minat Kunjungan Ulang Pasien Poli Paru Revisiting Polypulmonary Patients Manguharjo Madiun Tahun 2023

Nur Fitriana, Alifta (Unknown)
Prayitno, Suhadi (Unknown)
Ratnawati, Riska (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Sep 2023

Abstract

Kualitas pelayanan penting bagi perusahaan untuk mempertahankan dan memenangkan persaingan industri jasa yang sangat ketat. Kepuasan pasien adalah hasil perbandingan kinerja produk dan pelayanan yang diterima dengan harapan. Pelanggan setia cenderung enggan berpindah tempat, seseorang yang loyal akan setia terhadap produk tersebut meskipun terjadi kenaikan harga. Pelanggan setia adalah pelanggan yang tertarik untuk menggunakan kembali layanan di RSP Manguharjo Madiun. Metode Kuantitatif digunakan dalam penelitian dengan desain penelitian menggunakan Cross Sectional. Sampel penelitian ini 76 pasien poli paru RSP Manguharjo Madiun dan diolah menggunakan Uji Chi-Square. Hasil penelitian ini menunjukkan hubungan Service Quality berpengaruh sebesar 0.078 terhadap minat kunjungan ulang. Menandakan bahwa Service Quality RSP Manguharjo Madiun berpengaruh terhadap Minat Kunjungan Ulang Pasien Poli Paru RSP Manguharjo Madiun. Pada peneltian ini rumah sakit harus terus memperhatikan kualitas pelayanan agar pasien merasa puas, Kepuasan pasien secara langsung akan mempengaruhi minat mereka untuk kembali melakukan kunjungan ulang. Secara tidak langsung pasien yang merasakan kepuasan akan menjadi promosi yang efektif melalui perantara mulut ke mulut yang pada akhirnya tidak hanya menjadi pemicu untuk meningkatkan persentase kunjungan ulang dari pasien lama saja, namun juga akan meningkatkan kunjungan dari pasien baru.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

HIJP

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Health Information : Jurnal Penelitian adalah jurnal kesehatan yang bersifat mandiri, amanah, rasional, akuntabel dan global yang berisi hasil penelitian dengan metode kuantitatif dan ...