Jurnal Mirai Management
Vol 8, No 2 (2023)

Pengaruh Perputaran Modal Kerja Dan Perputaran Persedian Terhadap Laba Pada Pt. Midi Utama Indonesia Tbk.

Riska Damayanti (Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis, Universitas Pelita Bangsa)
Abdi Akbar (Unknown)
Romansyah Sahabuddin (Unknown)
Anwar Ramli (Unknown)
Nurman Nurman (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2023

Abstract

Hasil analisis menunjukkan bahwa variabel perputaran modal kerja dan perputaran persediaan tidak mempunyai pengaruh terhadap profitabilitas. Dibimbing oleh DR. Abdi Akbar. ST. MM dan Prof. Dr. Romansyah Sahabuddin, S.E., M.Si. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji Pengaruh Perputaran Modal Kerja Dan Perputaran Persediaan Terhadap Laba Pada PT. Midi Utama Indonesia Tbk. Lokasi dalam penelitian ini adalah PT. Midi Utama Indonesia Tbk Makassar yang berlamat di jalan Kima VIII Blok SS No. 23, Balla Parang, Kec. Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90232 dengan waktu penelitian selama dua bulan yang dimulai dari bulan Mei 2023 sampai dengan bulan Juni 2023. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah data laporan keuangan publikasi triwulan dari PT. Midi Utama Indonesia periode triwulan I tahun 2019 sampai dengan triwulan IV tahun 2022. Jenis data dalam penelitian ini adalah data kuantitatif sedangkan sumber data dalam penelitian ini adalah data sekunder. Adapun teknik dalam pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu menggunakan teknik studi dokumentasi. Metode statistik yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah dengan menggunakan bantuan software SPSS 27. Kata Kunci: Perputaran modal kerja, perputaran persediaan dan profitabilias.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

mirai

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Mirai Management adalah jurnal berkala ilmiah yang diterbitkan Program Pascasrajan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) AMKOP Makassar terbit perdana sejak tahun 2016. ...