Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis fakto – faktor yang mempengaruhi agresivitas pajak pada masa pandemi (studi kasus pada perusahaan farmasi di bursa efek Indonesia periode 2018 – 2022). Pendekatan menggunakan pendekatan kuantitatif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian adalah data kuantitatif yang bersumber pada data sekunder. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan studi dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu regresi linier berganda dengan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel likuiditas secara parsial berpengaruh positif terhadap agresivitas pajak, variabel leverage secara parsial tidak berpengaruh terhadap agresivitas pajak, variabel capital intensity secara parsial tidak berpengaruh terhadap agresivitas pajak dan secara simultan variabel likuiditas, leverage dan capital intensity tidak berpengaruh terhadap agresivitas pajak pada perusahaan Farmasi di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2022.
Copyrights © 2023