Jurnal JKFT
Vol 8, No 1 (2023): Jurnal JKFT

Fenomena Kesehatan Perempuan Nelayan Di Kuwu Pabean Udik Kecamatan Indramayu Jawa Barat

Tatiana Siregar (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta)



Article Info

Publish Date
28 Sep 2023

Abstract

Wilayah Pabean Udik Kecamatan Indramayu merupakan wilayah kumuh dan miskin. Rata-rata pekerjaan laki-lakinya sebagai nelayan dengan jangka waktu yang lama, sehingga akan meninggalkan keluarganya.. Perempuan nelayan sebagai istri nelayan banyak  hidup sendiri dalam mengurus keluarganya, dengan kehidupan keterbatasan ekonomi. Lingkungan yang kumuh mengakibatkan kesehatan lingkungan terganggu juga kesehatan warga, walau belum ada data spesifik laporan kesehatan warga di daerah Pabean Udik, maka itu peneliti perlu melakukan riset untuk menelaah fenomena kesehatan warga pesisir pantai Pabean Udik, Peran perempuan dalam menerapkan Pola Hidup Bersih dan sehat sangat besar karena perempuanlah yang lebih banyak di rumah. Tujuan penelitian ingin mengetahui gambaran kesehatan Warga perempuan nelayan di Kuwu Pabean Udik Indramayu. Penelitian ini akan dilakukan secara kualitatif, besaran partisipan 10 partisipan sampai ditemukan data yang jenuh.Data  di olah secara Colaizzi. Ditemukan tiga tema utama yaitu: perempuan mandiri, perempuan tangguh, dan Mutu Pelayanan. Harapan Pemda dan Puskesmas lebih meningkatkan pelayanan kepada warga dengan menambah SDM tenaga Kesehatan agar pelayanan kepada warga terpenuhi semua.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jkft

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Naskah yang diterima dalam Jurnal kami harus ditulis dalam Bahasa Inggris atau Bahasa Indonesia. Artikel yang diterbitkan di Jurnal JKFT adalah artikel berdasarkan hasil penelitian (prioritas), dan artikel ulasan ilmiah tentang jurnal JKFT sebagai wadah untuk dosen dalam publikasi dalam ...