Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh fasilitas kerja terhadap kepuasan kerja karyawan, untuk mengetahui tunjangan kesejahteraan terhadap kepuasan kerja karyawan, dan untuk mengetahui pengaruh fasilitas kerja dan tunjangan kesejahteraan secara bersama-sama terhadap kepuasan kerja karyawan pada pada PT. Belitang Panen Raya OKU Timur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Dengan jumlah populasi yang diteliti adalah 43 pegawai. Teknik pengambilan sampel adalah sampel jenuh dengan jumlah sampel 43 responden. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji asumsi klasik, uji normalitas, uji multikolinieritas dan uji heteroskedatisitas. Hasil penelitian ini secara parsial variabel fasilitas kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT. Belitang Panen Raya OKU Timur, secara parsial variabel tunjangan kesejahteraan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT. Belitang Panen Raya OKU Timur, secara silmutan variabel fasilitas kerja dan tunjangan kesejahteraan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT. Belitang Panen Raya OKU Timur
Copyrights © 2023