Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas pelayanan pencairan dana di Kantor Walikota Medan dan mengetahui faktor pendukung yang dihadapi oleh Bidang Perbendaharaan di Kantor Walikota Medan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pencairan dana pada Bidang Perbendahaan di Kantor Walikota Medan dinyatakan melalui indikator yaitu ; (1) bukti fisik, (2) kehandalan, (3) daya tanggap, (4) jaminan, dan (5) empati. Sehingga menunjukkan ; (1) Bidang Perbendaharaan di Kantor Walikota Medan sudah mempunyai sarana dana prasarana yang lengkap, (2) Pegawai di Bidang Perbendaharaan memberikan pelayanan dan menjawab segala pertanyaan dari masyarakat, (3) pegawai di Bidang Perbendaharaan sudah cermat dalam melakukan pelayanan, (4) ketepatan proses pembuatan SPM dan SP2D sesuai dengan SOP yang ada dan juga sesuai dengan harapan masyarakat, (5). pegawai di Bidang Perbendaharaan mempunyai jiwa peduli yang mengutamakan kepentingan masyarakat dan adil tanpa memandang kelas sosial.
Copyrights © 2023