Jurnal Aplikasi Ilmu Teknik Industri (JAPTI)
Vol 3 No 1 (2022)

Rancangan Fasilitas Kerja Berdasarkan Data Antropometri pada Proses Pembuatan Kue Bakpao Kelompok Sumberan Mentas Unggul

Lestariningsih, Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2022

Abstract

Kelompok “SUMBERAN MENTAS UNGGUL” merupakan kelompok masyarakat desa yang melakukan aktifitas membuat berbagai makanan ringan terutama jenis kue Bakpao yang menjadi andalan dalam usahanya kelompok tersebut. Dalam proses pembuatan kue Bakpao yang telah dilakukan saat ini posisi dari mesin mixer diletakan tidak di meja jadi posisinya di bawah. Hal ini akan mengakibatkan operator mesin tersebut mengalami kesulitan dalam pengoperasiannya dan cepat lelah karena dengan posisi duduk ataupun jongkok dilantai. Dalam penelitian ini bertujuan untuk merancang fasilitas kerja dengan menbuat meja dan kursi operator mesin tersebut dengan berdasarkan data Antropometri, agar dalam proses mixer dapat berjalan dengan baik dan operator akan nyaman saat melaksanakan pekerjaannya. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian metode kuantitatif dan klualitatif atau gabungan yaitu dengan berdasarkan data antropometri dan dengan berdasarkan metode Nordic Body Map. Adapun hasil dari penelitian adalah dilakukannya perancang fasilitas kerja berupa pembuatan meja dan kursi operator pada proses mesin mixer dan diperoleh besarnya pengaruh perancangan fasilitas kerja terhadap tingkat ketidaknyamanan operator dalam bekerja yaitu sebanyak 75% merasakan nyaman, 17,8% merasakan nyaman serta  3,6% merasakan kurang nyaman dan tidak nyaman.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

japti

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Aplikasi Ilmu Teknik Industri (JAPTI) merupakan jurnal ilmiah berskala nasional yang dikelola oleh Universitas Veteran Bangun Nusantara. JAPTI terbit berkala 6 bulanan, atau 2 kali dalam setahun, yakni bulan Maret dan September. JAPTI menerima naskah artikel yang belum pernah dipublikasikan ...