Jurnal Teknologi dan Manajemen Industri Terapan
Vol. 2 No. 3 (2023): Jurnal Teknologi dan Manajemen Industri Terapan

Perencanaan Dan Pengembangan Produk Pouch Bag Menggunakan Metode QFD: (Studi Kasus : Bank Sampah Gemah Ripah Bantul)

Belida Rahmanulia (Universitas Teknologi Yogyakarta)
Arni Solekha (Universitas Teknologi Yogyakarta)
Shafira Dyah Hapsari (Universitas Teknologi Yogyakarta)
Ari Zaqi Al Faritsy (Universitas Teknologi Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2023

Abstract

Sampah merupakan masalah yang cukup sering dijumpai manusia, karena manusia yang hidup selalu menghasilkan sampah. Setiap hari limbah dihasilkan oleh manusia, baik itu limbah rumah tangga, limbah kantor, limbah restoran atau limbah industri di seluruh wilayah dunia.Bank Sampah Bantul memproduksi beberapa barang daur ulang dari sampah seperti tas, vas bunga, figura, pouch bag dll. Pada penelitian ini pouch bag akan dikembangkan menggunakan sampah daur ulang plastik sebagai desain perancangan dan pengembangan produk pouch bag menggunakan metode QFD dengan bantuan diagram HOQ. Melalui kuisioner terbuka dan didapatkan hasil terdapat 4 atribut yang menjadi kebutuhan konsumen, yaitu (1) Ukuran pouch bag 17cm × 15cm, (2) Warna pouch bag gelap, (3) Jumlah sekat sebanyak 2, dan (4) Warna selempang pouch bag hitam. Rancangan produk dilakukan analisis kelayakan finansial dimana pada produksi pouch bag dengan target penjualan sebanyak 150 pouch bag per bulan dibutuhkan modal sebesar Rp. 9.561.000 dan pengeluaran tiap bulan sebesar Rp. 7.708.000. Jika dalam sebulan pouch bag dapat terjual sebanyak 150 pcs dengan harga Rp. 60.000/pcs maka pemasukan setiap bulannya adalah sebesar Rp. 9.000.000. Sehingga dalam jangka waktu 1 tahun, modal akan kembali pada bulan ke 8 sebesar Rp. 775.000Dalam mengidentifikasi kebutuhan dan keinginan konsumen yang menjadi prioritas pada perancangan dan pengembangan produk pouch bag yang dilakukan melalui kuisioner terbuka dan tertutup diperoleh 4 (empat) variable yaitu (1) Ukuran pouch bag 17cm × 15cm, (2) Warna pouch bag gelap, (3) Jumlah sekat sebanyak 2, dan (4) Warna selempang pouch bag hitam.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

home

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Teknologi dan Manajemen Industri Terapan (JTMIT) adalah journal blind peer-review yang bersifat open access yang memungkinkan artikel tersedia secara online tanpa berlangganan apapun. JTMIT didedikasikan untuk publikasi hasil penelitian, artikel teknis, konseptual dan laporan studi kasus ...