Jurnal Abdi Masyarakat Humanis
Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Abdi Masyarakat Humanis

Pelatihan Pengemasan Produk Olahan Pedo untuk Meningkatkan Nilai Jual Ekonomis pada UMKM di Desa Biaro Lama Kabupaten Musi Rawas Utara

Sakti, Ratiih Eka (Unknown)
Oktarendah, Fatma (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2023

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang akan dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan peran dan partisipasi Universitas PGRI Silampari dalam memberikan saran dan solusi berdasarkan persoalan yang dihadapi masyarakat yaitu permasalahan kemasan yang masih sangat sederhana dan belum dapat memberikan informasi terkait produk yang dijual sehingga lingkup pemasaran hanyalah konsumen lokal, objek dari kegiatan ini adalah UMKM Desa Biaro Lama Kecamatan Kabupaten Musi Rawas Utara. Tujuan jangka panjang kegiatan PKM yaitu mempersiapkan UMKM Desa Biaro Lama Kabupaten Musi Rawas Utara memiliki kemampuan dalam pengelolaan  kemasan produk olahan pedo. Dalam mencapai tujuan tersebut ada beberapa tahap yang dilalui salah satunya yaitu berkaitan dengan meningkatkan wawasan dan kemampuan standarlisasi kemasan produk, desain dan bentuk kemasan yang memiliki daya tarik konsumen, lebih bernilai, aman dan mampu bersaing dipasaran. Adapun metode yang akan dilaksanakan selama pelatihan kepada UMKM Desa Biaro Lama Kabupaten Musi Rawas Utara yaitu : 1) Tahap Evaluasi Awal, 2) Pemesanan alat dan bahan, 3) Tahap Pengayaan, 4) Tahap Pelatihan, 5) Tahap Pendampingan 6) Tahap Evaluasi Akhir. hasil dari pelatihan tersebut ialah pelaku UMKM mampu meberikan kemasan yang tidak lagi sederhana melainkan kemasan yang menarik dan mampu memberikan informasi terkait produk, sehingga hal tersebut mampu meningkatkan nilai jual ekonomis. Kata Kunci : Pelatihan; Pengemasan;  Nilai Jual Ekonomis

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JAMH

Publisher

Subject

Humanities

Description

Jurnal Abdi Masyarakat Humanis is a scientific multidisciplinary journal is a six-monthly journal concerned with the practice and processes of community engagement. It provides a forum for academics, practitioners and community representatives to explore issues and reflect on practices relating to ...