Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi underpricing, dalam hal ini faktor-faktor tersebur terdiri dari financial leverage, profitabilitas dan likuiditas. Peneliti menggunakan metode kuantitatif dan regresi linear berganda. Populasi yang dipilih dalam penelitian ini adalah sebanyak 47 perusahaan. Data yang diperoleh dengan cara mengutip langsung laporan keuangan melalui situs resmi BEI selama 5 Tahun berturut-turut yaitu dari 2018-2022. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknis analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini adalah financial leverage dalam hal ini DER tidak berpengaruh signifikan terhadap underpricing, profitabilitas dalam hal ini ROA berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap underpricing dan likuiditas dalam hal ini CR juga berpengaruh negatif tidak signifikan.
Copyrights © 2023