eProceedings of Engineering
Vol 10, No 2 (2023): April 2023

Perancangan Strategi Bauran Komunikasi Pemasaran Pada Toko Luxurie.me Menggunakan Metode Matriks Quantitative Strategic Planning (QSPM)

Fajar Abdillah Permana (Telkom University)
Budi Praptono (Telkom University)
Tiara Verita Yastica (Telkom University)



Article Info

Publish Date
08 May 2023

Abstract

Di zaman sekarang perkembangan fashion mengalami peningkatan yang signifikan. Banyak masyarakat yang menyukai tren masa kini sehingga menyebabkan permintaan yang tinggi akan fashion. Kesempatan tersebut tidak disia-siakan oleh toko online yang menjual di Instagram, yaitu Luxurie.me. Penjualan yang dilakukan Luxurie.me tidak mencapai target penjualan yang ditetapkan. Penjualan mengalami penurunan tiap bulannya. Pemasaran yang dilakukan tidak dapat meningkatkan penjualan. Hal tersebut merupakan masalah untuk toko Luxurie.me. Sehingga Luxurie.me harus mengatasi masalah tersebut dengan cara merancang strategi bauran komunikasi pemasaran baru untuk meningkatkan kembali penjualan dari toko Luxurie.me. Perancangan tersebut menggunakan metode QSPM. Metode tersebut dibantu oleh Matriks IFE dan EFE, Matriks IE, dan SWOT yang mana nantinya akan menghasilkan beberapa alternatif strategi pemasaran terbaik yang dapat meningkatkan penjualan item pada toko Luxurie.me. Hasil strategi yang akan diimplementasikan adalah melakukan endorsement untuk memperluas pangsa pasar dan meningkatkan audiens, melakukan promosi media sosial untuk menarik customers dan meningkatkan followers, mengadakan promo produk dan lebih responsif untuk meningkatkan daya jual, menghadirkan testimoni dari pembeli untuk meningkatkan kepercayaan, membuat konten-konten yang menarik dan unik untuk meningkatkan daya saing dengan competitor, dan membuat konten yang interaktif dengan customers untuk menciptakan kepercayaan customers. Diharapkan beberapa strategi tersebut dapat meningkatkan penjualan di toko Luxurie.me.Kata kunci— QSPM, strategi bauran komunikasi pemasaran, SWOT

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

engineering

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian teknik. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...