SmartComp
Vol 12, No 4 (2023): Smart Comp: Jurnalnya Orang Pintar Komputer

Klasifikasi Sentimen untuk Analisis Kepuasan Pelayanan Puskesmas Berbasis Arsitektur LSTM

I Gede Bintang Arya Budaya (Unknown)
Luh Putu Safitri Pratiwi (Institut Teknologi dan Bisnis STIKOM Bali)
Dedy Panji Agustino (Institut Teknologi dan Bisnis STIKOM Bali)



Article Info

Publish Date
19 Oct 2023

Abstract

Transformasi layanan sistem kesehatan di Indonesia menjadi fokus utama pemerintah melalui program nasional satu data kesehatan Indonesia. Dalam program ini, digitalisasi teknologi kesehatan menjadi salah satu pilar transformasi yang penting. Puskesmas, sebagai pusat layanan kesehatan level pertama, menjadi salah satu fokus dalam transformasi ini. Kepuasan pelayanan di Puskesmas menjadi faktor penting dalam mencapai tujuan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pemanfaatan teknik klasifikasi sentimen dalam survei kepuasan pelayanan Puskesmas Dalam penelitian ini, diterapkan pendekatan deep learning dengan menggunakan arsitektur Long-Short Term Memory (LSTM) untuk klasifikasi sentimen.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa model LSTM efektif digunakan untuk mengklasifikasikan sentimen. Akurasi keseluruhan model mencapai 76.26%, menunjukkan kemampuan model dalam melakukan prediksi dengan baik. Namun, terdapat perbedaan performa antara kelas sentimen. Sentimen netral memiliki performa yang sedikit lebih rendah dibandingkan dengan sentimen positif dan negatif. Hal ini dapat disebabkan oleh ketidakseimbangan jumlah sampel, kompleksitas sentimen netral, variabilitas dalam teks, dan perbedaan subyektivitas dalam penilaian sentimen.  Penelitian ini menunjukkan potensi penerapan deep learning, khususnya model LSTM, dalam analisis sentimen kepuasan pelayanan Puskesmas. Hasil penelitian ini dapat menjadi dasar untuk integrasi deep learning dalam pengembangan sistem digital kesehatan nasional. 

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

smartcomp

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

Smart Comp(p-ISSN: 2089-676X, e-ISSN:2549-0796) is a nationally peer reviewed computer science journal open for researchers from the field of Information Technology, Computer Engineering, Informatics Engineering, Electrical & Electronics Engineering and related researches. Smart Comp has been ...