SmartComp
Vol 4, No 1 (2015)

PERANCANGAN SMART APPLICATION BERBASIS MOBILE UNTUK MENDIAGNOSA PENYAKIT DAN SOLUSI PENANGANANNYA

Slamet Wiyono (Unknown)
Dairoh Dairoh (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Sep 2015

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) dapat memperbaiki kualitas hidup manusia. Hal inimendorong para ahli untuk semakin mengembangkan komputer agar dapat membantu kerja manusia ataubahkan melebihi kemampuan kerja manusia. Apabila terjadi gangguan kesehatan, orang lebih mempercayakankepada pakar atau dokter ahli. Namun dengan kemudahan adanya pakar atau dokter ahli, terkadang terdapat pulakelemahanya seperti jam kerja (praktek) terbatas dan banyaknya pasien sehingga harus menunggu antrian.Sistem pakar merupakan bagian dari kecerdasan buatan yang terdiri dari pengetahuan dan pengalaman daribanyak pakar yang dimasukkan ke dalam suatu basis pengetahuan. Sistem pakar dibuat untuk mendiagonasisakit, gangguan kesehatan yang dialami user ataupun hanya untuk menambah pengetahuan user tentangkesehatan dengan mengenali ciri-cirinya. User diberikan tampilan bagian tubuh manusia, kemudian usertersebut memilih bagian tubuh yang ingin dicari diagnosanya. Setelah user memilih bagian tubuh manusiatersebut maka user akan dihadapkan dengan sejumlah pertanyaan keluhan dengan menjawab opsi ya atau tidak.Setelah user menjawab semua pertanyaan maka sistem akan mendiagnosa penyakit dengan menampilkan namapenyakit, sebab-sebab munculnya penyakit, serta memberikan saran obat atau perawatan yang dapat dilakukan.Kata kunci: kesehatan, sistem pakar, teknologi mobile

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

smartcomp

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

Smart Comp(p-ISSN: 2089-676X, e-ISSN:2549-0796) is a nationally peer reviewed computer science journal open for researchers from the field of Information Technology, Computer Engineering, Informatics Engineering, Electrical & Electronics Engineering and related researches. Smart Comp has been ...