Berdasarkan survei menyatakan bahwa mereka sulit mendapatkan sumber untuk membaca, sehingga minat baca banyak yang gugur. Dengan jumlah 1%, kira kira sekitar 30 orang, Sebagian besar sekitar 70% yang memiliki minat baca rendah denganalasan bahwa tidak ada tempat membaca yang relative bagi masyarakat sehingga mereka jadi malas untuk membaca. Metode penelitian yang dilakukan yaitu melakukan pengumpulan data kegiatan ini dilakukan untuk mendapatkan data yang berkaitan dengan kebutuhan dan permasalahan dalam proses perancangan. Data yang dikumpulkan terdiri dari data primer dan data sekunder. Taman baca Koka Lapangan menerapkan tema arsitektur hijau yang bertujuan menciptakan karakteristik yang natural dan ramah lingkungan. Penerapan tema arsitektur hijau dalam rancangan taman baca yaitu ; (1) pada fasad bangunan. (2) Struktur. (3) Penggunaan material. (4) Pemanfaat kondisi dan sumber energi alam.
Copyrights © 2023