Persaingan usaha semakin kompetitif, hal ini terbukti dengan banyaknya produk yang sama dipasaran dapat mempengaruhi sikap konsumen terhadap pembelian dan pemakaian produk. Berdasarkan hasil observasi bahwa BG. Glow merupakan salah satu multi level marketing kosmetika yang sedang mengalami persaingan ketat dari perusahaan serupa sehingga tidak sedikit konsumen yang berpindah produk. Tujuan penelitian ini Untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh Brand Image, Quality Product, harga terhadap keputusan pembelian ada produk BG. Glow. Metode dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pengambilan sampel menggunakan purposive sampling maka sampel bejumlah 44 responden. Dari hasil uji regresi berganda dapat diketahui bahwa semua variable dependen berpengaruh secara simultan dan parsial terhadap keputusan pembelian. Kesimpulan bahwa ketiga variabel dependen berpengaruh terhadap variabel Independen baik secara simultan maupun parsial dan variabel harga menjadi variabel yang berpengaruh paling dominan terhadap keputusan pembelian.
Copyrights © 2022