Tax and Finance
Vol. 1 No. 2: Oktober 2023

Pengaruh Persepsi Konsumen, Faktor Lingkungan dan Komunikasi Pemasaran Terhadap Keputusan Pembelian Ikan Bandeng pada UKM Sukiran Surabaya

Suci Dewi Retnani (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bhayangkara Surabaya)
Muslichah Erma Widiana (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bhayangkara Surabaya)
Enny Istanti (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bhayangkara Surabaya)



Article Info

Publish Date
17 Jan 2024

Abstract

Saat ini di tengah arus persaingan era globalisasi membuat Usaha Kecil Menengah (UKM) harus mampu menghadapi tantangan global. Pengusaha dituntut untuk terus mengembangkan produk, meningkatkan sumber daya manusia dan teknologi, serta memperluas pemasarannya. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan pengumpulan data dengan menyebarkan kuesioner. Populasi dari penelitian ini adalah konsumen UKM Sukiran Surabaya sampel penelitian ini sebanyak 187 orang dengan metode probability sampling. Metode analisis pada penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan uji hipotesis yaitu uji F (simultan), uji t (parsial) dan uji dominan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Persepsi Konsumen, Faktor Lingkungan dan Komunikasi Pemasaran secara simultan dan parsial berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian. Variabel Persepsi Konsumen berpengaruh dominan terhadap Keputusan Pembelian Ikan Bandeng UKM Sukiran Surabaya. Dapat disimpulkan bahwa Persepsi Konsumen sangat penting dalam meningkatkan Keputusan Pembelian.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

tf

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Tax and Finance is a place for publishing research results with the scope of taxation, Finance, and Management in general. This journal is published regularly, twice a year: in April and October, by PT. MEDIA REKSATAMA ...