Tuntutan perkembangan zaman memaksa setiap lini pada sebuah negara untuk turut andil dalam melakukan perubahan tak terkecuali di sektor pariwisata. Kolaborasi model pentahelix yang meliputi kerjasama antara pihak akademisi, pebisnis, pemerintah, komunitas, media merupakan faktor penting dalam pengembangan pariwisata karena dapat memberikan keuntungan dan manfaat pada masyarakat dan lingkungan pariwisata. Penelitian ini bertujuan utuk mengetahui bagaimana implementasi model pentahelix sebagai landasan pengenbangan destinasi wisata Nepal Van Java yang berada di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Jenis penelitian ini termasuk dalam penelitian kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Hasil dari penelitian ini yaitu perlunya koordinasi dan kolaborasi antara model pentahelix untuk pengembangan pariwisata Nepal Van Java agar dapat membangun perekonomian berkelanjutan.
Copyrights © 2023