Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 1 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research

Analisis Pengaruh Dana Bagi Hasil, Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Umum, dan Dana Aloksi Khusus Terhadap Belanja Modal dengan Pertumbuhan Ekonomi Sebagai Variabel Moderating Di Jawa Tengah Tahun 2019-2021

Deva Soni Kurniawan (Universitas Muhammadiyah Surakarta)
Atwal Arifin (Universitas Muhammadiyah Surakarta)



Article Info

Publish Date
10 Jan 2024

Abstract

Tujuan dari kajian ini terkait menguji bagaimana dana bagi hasil, pendapatan asli daerah, dana alokasi umum, dan dana alokasi khusus berpengaruh terhadap belanja modal yang dimoderasi oleh pertumbuhan ekonomi di Pemerintah Provinsi Jawa Tengah tahun 2019-2021. Badan Pusat Statistik dan Kementerian Keuangan menyumbangkan data sekunder untuk kajian ini. Strategi demografi dan sampel menggunakan sampling jenuh terhadap 35 kota/kabupaten di Provinsi Jawa Tengah, yang terdiri dari 6 kota dan 29 kabupaten. Berdasarkan hasil pengujian, dana bagi hasil tidak berakibat terhadap belanja modal dengan nilai signifikansi sebesar 0,721, pendapatan asli daerah sebesar 0,000, dana alokasi umum sebesar 0,001, dan dana alokasi khusus sebesar 0,032. Pertumbuhan ekonomi tidak mampu memoderasi pengaruh bagi hasil akan belanja modal karena nilai signifikansinya sebesar 0,196, namun mampu memoderasi pengaruh pendapatan asli daerah terhadap belanja modal karena nilai signifikansinya sebesar 0,001, dan mampu memoderasi pengaruh dana alokasi umum terhadap belanja modal karena nilai signifikansinya sebesar 0,048.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...