Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 3 No. 6 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research

Formulasi dan Uji Aktivitas Antioksidan Sediaan Serum Ekstrak Bunga Telang (Clitoria ternatea L.) Sebagai Anti Aging

Yuanda, Kristavia Enda (Unknown)
Audina, Mia (Unknown)
Alawiyah, Tuti (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2023

Abstract

Sinar UV A, UV B, maupun UV C memiliki radikal bebas yang dapat memberikan dampak buruk, salah satunya penuaan kulit. Antioksidan merupakan zat alami ataupun buatan manusia yang dapat mencegah dan melindungi sel dari kerusakan akibat radikal bebas. Tanaman bunga telang (Clitoria ternatea L.) atau sering disebut sebagai butterfly pea, bunga telang mengandung senyawa flavonoid dan antosianin sebagai antioksidan. Penelitian sediaan serum ekstrak bunga telang belum ada, maka perlu dibuat komposisi atau formulasi dari produk kosmetik serum bunga telang yang mempunyai kandungan antioksidan sebagai anti penuaan kulit Tujuan: Mengetahui pengaruh dari variasi konsentrasi ekstrak bunga telang terhadap evaluasi fisik formulasi dan aktivitas antioksidan dengan metode DPPH. Menggunakan metode eksperimental. Pada penelitian ini diberikan perlakuan variasi konsentrasi zat aktif ekstrak etanol 70% bunga telang pada formulasi sediaan serum ekstrak etanol 70% bunga telang. Sediaan serum terdiri dari 3 formulasi dengan variasi konsentrasi ekstrak bunga telang (Clitoria ternatea L.) konsentrasi 10%, 15% dan 20%. Evaluasi fisik sediaan serum seperti uji organoleptis, uji homogenitas, uji pH, uji waktu kering, uji daya sebar, uji daya lekat, uji viskositas dan uji aktivitas antioksidan dengan metode DPPH. Berdasarkan hasil data olah evaluasi fisik menunjukan tidak ada pengaruh perbedaan signifikan, sehingga ketiga formulasi tidak ada perbedaan pengaruh terhadap evaluasi fisik serum. Berdasarkan hasil aktivitas antioksidan formulasi I, II, III terdapat nilai IC50 sebanyak 132,25 mg/L, 88,61 mg/L, 37,62 mg/L.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...